Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Rutan Sigli Berhasil Gagalkan Penyeludupan Sabu Ke dalam Rutan

Senin, 12 Juni 2023 | Juni 12, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-06-12T11:47:01Z


PEWARNA PUBLIK SIGLI,-
Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Sigli Kanwil Kemenkumham Aceh berhasil menggagalkan penyelundupan Narkotika jenis Sabu yang dikemas di dalam sabun mandi batang, Senin (12/06/2023).

Kepala Rutan Sigli, A.Halim Faisal mengatakan, upaya penyelundupan itu dilakukan sekitar pukul 10.15 WIB oleh seorang pengunjung saat hendak menitipkan barang untuk tahanan. "Dari penggagalan itu, ditemukan sejumlah barang diduga sabu sebanyak 2,5 gram.

Penggagalan penyelundupan narkotika jenis sabu Rutan Kelas IIB Sigli berawal saat petugas layanan penitipan barang, Zikri dan Mirza Aifit menerima titipan yang dibawa pengunjung untuk dikirimkan ke Tahanan IN," ungkap Faisal.


Lanjut Faisal, Kemudian petugas memeriksa dan membuka barang titipan tersebut berupa sabun batang lalu ditemukan.Karena mencurigakan pada bentuk sabun tersebut. "Setelah diperiksa dan dipastikan, ternyata terdapat 1 paket barang terlarang jenis sabu didalam sabun tersebut," sebut Faisal.

Kemudian petugas segera melaporkan kejadian ini kepada Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan dan Kasubsi Pelayanan Tahanan yang selanjutnya disampaikan kepada Kita, selalu Kepala Rutan. 

Sementara tersangka dan tahanan yang bersangkutan langsung diamankan sambil menunggu kedatangan anggota Satreskoba Polres Pidie.


"Ketika sabun tersebut dibuka, terlihat sabun sudah tidak sempurna, setelah dipastikan ternyata terdapat 1 paket barang terlarang yang diduga sabu-sabu dalam bentuk kristal. Saat ini tersangka telah diamankan di Polres Pidie untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya." ungkap Karutan.

(Rdwn)
×
Berita Terbaru Update