Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Mopen membawa pelajar terbalik 8 Siswa Penumpang Mengalami Luka serta 1 Pengemudinya.

Jumat, 12 Mei 2023 | Mei 12, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-05-13T04:15:03Z


PEWARNA PUBLIK TAPUT,-
Mobil angkutan umum CV PO Silindung jenis grand max dengan Nomor Polisi BB 1028 BE yang dikemudikan Jerri Panggabean ( 40 )  warga Desa Pansurnapitu Kecamatan Siatas Barita Taput terbalik mengakibatkan 8 penumpang mengalami luka serta pengemudinya.

Peristiwa kecelakaan tersebut terjadi, Jumat, 12 Mei 2023 di Jalan Umum Tarutung – Sipirok KM 04–05 tepatnya di Desa Lumban Siagian Jae Kecamatan Siatas Barita Taput.

Kapolres Taput AKBP Johanson Sianturi, S.I.K, M.H melalui kasi humas Ipda B. Gultom, SH membenarkan peristiwa tersebut.

Total korban luka-luka atas peristiwa tersebut ada 9 orang, 8 diantara nya penumpang yang merupakan pelajar dan 1 orang pengemudinya.


Identitas para korban yakni Jerri Panggabean ( 40 )  warga Desa Pansurnapitu Kecamatan Siatas Barita Taput,  Dionel Michel Silalahi ( 18 ) warga desa Simorangkir kecamatan Siatas Barita mengalami luka Berat , Boi Rizki Silalahi (17 ) warga desa Simorangkir kecamatan Siatas Barita ( Luka Berat ) , Hartodi Hutabarat (16 ) warga desa Sosunggulon Kecamatan Tarutung ( Luka Ringan ), Dikki Silitonga ( 16 ) warga desa onan tukka Kecamatan Sipahutar ( Luka Ringan ) , Rokki Pasaribu (16 ) warga desa onan tukka Kecamatan Sipahutar ( Luka Ringan )
, Falerion Tamba (18 )Tahun, warga desa Hutabarat Sosunggulon Kecamatan Tarutung ( Luka Ringan ), Mario Sibuea (16 ) warga desa Simorangkir kecamatan Siatas Barita ( Luka Ringan ) dan Rian Simorangkir (16 ) warga desa Simorangkir Kecamatan  Siatas Barita ( Luka Ringan )

Gultom menjelaskan, kronologis peristiwa tersebut berawal saat mobil melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Sipirok menuju tarutung.

Tiba-tiba, mobil tersebut selip ke sebelah kiri searah tujuannya. Kemudian supir  membanting stir ke kanan dan akhirnya mobil pun tidak terkendali lalu terbalik di badan jalan.

Unit laka sudah melakukan olah TKP  memeriksa saksi-saksi dan mengamankan barang bukti berupa mobil di kantor unit laka.

Korban keseluruhan masih dalam perawatan di rumah sakit umum swadana tarutung termasuk pengemudi angkot. (Tohap)
×
Berita Terbaru Update