Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

JELANG HUT RI, PPI DAN FKPPI IKUT TURUN BERSIH – BERSIH TMP KSATRIA TUMBANG GANTI

Selasa, 09 Agustus 2022 | Agustus 09, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-08-09T07:01:44Z
PEWARNA PUBLIK BELITUNG,
Jelang HUT RI Ke – 77 Tahun 2022, Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan Dan Putra Putri TNI Polri (FKPPI) Dan Pengurus Kabupaten Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Belitung Bersinergi melaksanakan kegiatan bersih – Bersih Taman Makam Pahlawan. Kegiatan Yang Dilaksanakan Juga Dalam Rangkaian HUT Golden Memori Belitung (GMB) Ini Sebagai Wujud Kepedulian Terhadap Lingkungan Sekitar Sekaligus Menghormati Jasa Pahlawan. 

Dalam kegiatan ini sebanyak 35 orang yang terdiri dari 10 Orang dari Pengurus FKPPI Kabupaten Belitung, 10 Orang dari Pengurus Kabupaten PPI Belitung dan 15 Orang dari Komunitas GMB bersama – sama membersihkan area TMP. Kegiatan dimulai Pukul 07.30 diawali dengan Apel Penghormatan kepada arwah para pahlawan.
Selasa  (09/08/2022).

Kepada Media Koordinator Kegiatan Nelly Rosila, S.Psi menjelaskan kegiatan bersih – bersih TMP ini merupakan agenda dalam Rangkaian HUT Kedua GMB yang merupakan Komunitas pencinta tembang Lawas di Kabupaten Belitung. 

Pelaksanaan kegiatan yang bertepatan dengan menjelang HUT RI ini, kita bergandengan dengan rekan – rekan dari FKPPI dan PPI Belitung untuk berkolborasi bersama dalam kegiatan. Alhamdulillah, kegiatan terlaksana dan berjalan sesuai harapan, "Jelas Nelly

Sementara itu Ketua Pengurus Kabupaten PPI Belitung Yovie Agustian Putra menjelaskan, "Kegiatan ini merupakan wujud bakti generasi penerus kepada para pahlawan yang telah gugur dan supaya Generasi Penerus bisa mengenang jasa-jasanya serta menauladaninya. 

"Sebenarnya TMP Ksatria Tumbang Ganti ini sudah ada penjaganya, tetapi bukan suatu masalah jika kita juga hadir disana untuk meringankan beban kerja dan bersilaturahmi dengan mereka. 

"Agar nantinya ketika pelaksanaan kegiatan HUT RI Ke – 77, TMP Ksatria Tumbang Ganti ini tetap dalam kondisi bersih dan asri, Ujar Yovie
(Andri S)
×
Berita Terbaru Update