Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

KONI Toba Buka Pendaftaran Pengurus POBSI, Anda Berminat?

Selasa, 28 Juni 2022 | Juni 28, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-06-28T07:41:05Z
PEWARNA PUBLIK TOBA,- Bagi pegiat olah raga biliar, kini Komite Olah Raga Seluruh Indonesia(KONI) Kabupaten Toba membuka kesempatan pendaftaran untuk menjadi pengurus. Bagi peminat yang ingin dan mampu mengembangkan olah raga ini silahkan bergabung untuk menjadi pengurus cabang (Pengcab) di Persatuan Olah Raga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI).

"Kita membuka pendaftaran untuk menjadi pengurus POBSI TOBA mulai 28-30 Juni 2022. Setelah pendaftaran, kita akan melakukan musyarawah pemilihan pengurus POBSI yang direncanakan dilaksanakan pada 04 Juli 2022," ujar Ketua KONI Toba, Maradona Siregar, Selasa (28/6/2022), di Balige.

Ia mengatakan, penyampaian informasi oleh KONI kepada publik adalah sangat penting mengingat di wilayah Kabupaten Toba cukup banyak sumber daya manusia yang menggeluti olah raga jenis biliar.

"Sementara ini menunggu hingga pendaftaran untuk Pengurus Cabang Olah Raga Biliar yang bernaung di POBSI adalah carateker, yakni Ketua Helmud Panjaitan, Wakil Ketua Jefri F Siahaan dan Sekretaris Tony Richard Simanjuntak," sebutnya.

Lanjut Ketua KONI, atas dibukanya kesempatan untuk menjadi Pengcab POBSI di Kabupaten Toba diyakini akan muncul atlet-atlet muda dan berprestasi yang akan dibina hingga mampu mengikuti berbagai turnamen.

"Tujuan kita bagaimana daerah kita lebih dan makin dikenal melalui prestasi olah raga secara khusus jenis olah raga biliar sangat memiliki kesempatan diberbagai even baik tingkat provinsi maupun nasional," ungkapnya.

Kata Maradona Siregar, cabang olah raga biliar pada akhir Oktober 2022 akan mengikuti even tingkat Provinsi Sumatera Utara di Medan.

"Menghadapi even ini tentu pengurus baru nanti akan dipercayakan menjaring atlet-atlet biliar untuk dapat mengikuti pertandingan nanti," katanya.

Bagi yang berminat menjadi pengurus POBSI silahkan mendaftar dengan mendatangi langsung Kantor KONI Toba, Jalan Liberti Manik, No 8, Balige. "Silahkan datang, panitia menunggu," pungkasnya.[TohapSimaremare]
×
Berita Terbaru Update